LINK RING WIND Part II (28) - Cara Untuk Kembali (IDOLiSH7 Event Story)

 


Laurent : Nah sekarang, festival peri sudah semakin dekat, tapi tampaknya dugaan awal kita sekarang jadi salah.

Laurent : Tentu saja, kita akan tetap mengembalikan Wist dan Mana ke dunia masing-masing.

Wist : ....

Laurent : Lalu, Anse juga.

Anse : ...Ya.

Laurent : Kita harus mengembalikan semua orang yang berpindah dunia. Kita harus melakukannya.

Laurent : Jika tidak.... Tampaknya dunia akan kacau, dan terjadi hal yang gawat.

Ryobu : Distorsi dunia.... Pembicaraan yang berat, ya.

Kaido : Siapa sangka, Ishi-sensei merencanakan itu. Tapi sebenarnya, untuk apa....

Anse : Orang itu bilang, dia melakukan itu demi menyelamatkan dunianya.

Laurent : Tindakan itu.... Distorsi akan menyelamatkan dunia.... Kau tadi juga bilang begitu, bisakah kau menceritakan detailnya?

Anse : Ya, bukan berarti aku juga dengerin dia....

Anse : Dunia Ishi kayaknya dalam keadaan yang gawat. Mau hancur, gitu....

Anse : Dia melakukannya untuk menghindari itu.

Laurent : Kehancuran dunia.... Itu memang gawat, ya.

Ryobu : Tapi, itu kan dunia asal Ishi-sensei.... Bukan berarti dunia kita juga berhubungan langsung, kan?

Laurent : Tidak, sepertinya peningkatan suhu di Shin-yoo akhir-akhir ini juga merupakan salah satu efek distorsi yang dimaksud Ishi.

Anse : Aku juga mendengarnya dari Ishi, katanya dunia ini biasanya ada di bawah pengaruh peri.

Kaido : Jangan-jangan para peri juga ada hubungannya dengan distorsi ini...!?

Laurent : Kita tidak bisa langsung menyimpulkannya, tapi hari saat Mana hilang, kita juga jadi lebih bisa merasakan keberadaan peri.

Laurent : Satu orang menghilang. Hal ini akan jadi distorsi besar bagi dunia, bukan.

Laurent : Mungkin Ishi juga menduga bahwa hancurnya dunia disebabkan oleh kekuatan peri.

Ryobu : Kalau begitu, yang bisa menciptakan distorsi dan menyelamatkan dunia juga para peri....

Laurent : Yah, itu hanya satu kemungkinan, sih.

Laurent : Tapi, jika memang begitu, apa yang sebaiknya kita lakukan? Kalau lawannya peri, kita tidak bisa bicara ataupun membujuknya.

Ryobu : Ya, lagipula kita hanya manusia....

Wist : Peri....

Laurent : Hm? Wist, kau kepikiran sesuatu?

Wist : A, tidak.... Kalau mengenai peri, mungkin seseorang di duniaku....

Wist : Kupikir.... Jika kita bertanya pada kakakku, mungkin akan ada petunjuk.

Wist : Kakak dibesarkan sebagai pewaris negaraku, karena itu mungkin dia lebih tau tentang ajaran-ajaran kuno.

Laurent : Ho, begitu rupanya.

Ryobu : Tapi masalahnya adalah cara untuk kembali, ya....

Laurent : Dari cerita Anse, perpindahan Mana saat festival peri kemarin, Ishi yang merencanakannya.

Wist : Kalau begitu, meski kita menunggu datangnya hari festival peri, bukan berarti kita bisa pindah begitu saja.

Anse : Tidak, ada caranya.

Wist : E?

Anse : Cermin ini.

Laurent : Cermin yang unik, ya. Itu yang kau serahkan pada Mana?

Anse : Ya. Setelah Mana menghilang, aku diam-diam mengambilnya.

Anse : Sepertinya ini dibuat dengan teknik dari negara asal Ishi, ini berfungsi untuk memperkuat kekuatan peri dan bisa membuat kita pindah dunia.

Anse : Awalnya aku ngga percaya, sampai Mana menghilang dan Wist datang ke dunia ini.

Anse : Si Ishi itu pasti mengira cermin ini masih dibawa Mana.

Wist : Kau menyembunyikannya?

Anse : Aku ngga bisa mempercayainya, jadi ini kusembunyikan dulu untuk jaga-jaga.

Laurent : He, ternyata kau orangnya cukup waspada juga, ya. 

Wist : Anse, kau mau memakai cermin ini pada festival peri besok untuk kembali ke duniamu?

Anse : Ngga. Aku belum bisa kembali.

Wist : Kenapa?

Anse : ...Aku pindah dunia bersama teman masa kecilku.

Anse : Tapi, saat sampai di sini, dia tidak ada. Aku sudah mencarinya ke seluruh Shin-yoo, tapi ngga ketemu.

Anse : Aku harus kembali bersamanya.

Anse : Karena dia adalah sahabatku....

Wist : Tapi, kalau dia tidak ada di Shin-yoo, bukankah ada kemungkinan kalau dia terlempar ke dunia yang lain seperti aku dan Mana?

Anse : Itu....

Kaido : Apa kau tidak merasakan sesuatu yang aneh saat terpisah dengan temanmu?

Anse : Ada banyak yang aneh.

Anse : Biasanya beberapa menit setelah pindah, kami akan langsung kembali ke dunia asal kami, tapi waktu itu ngga bisa....

Anse : Waktu pindah juga pemandangan yang kulihat tidak seperti biasanya. Pemandangannya kacau, seperti ada banyak pemandangan yang bercampur jadi satu.

Wist : Kacau?

Anse : Aku ngga bisa jelasin.... Pokoknya ada yang salah.

Ryobu : Jangan-jangan, itu juga gara-gara distorsi dunia?

Kaido : Atau mungkin, ulah peri....

Laurent : Hm. Mau berpikir sekeras apapun, jawabannya tidak akan keluar, ya.

Anse : ....

Laurent : Kalau begitu, kita bisa menggunakan cermin itu untuk berpindah....

Laurent : Apa kita bisa memindahkan semuanya?

Anse : Ngga. Katanya cuma bisa dipakai satu orang.

Kaido : Satu orang, ya....

Laurent : Kalau gitu, Wist aja.

Laurent : Lagipula, awalnya kita memang mau mengirim Wist pada festival peri besok.

Laurent : Terlebih, akan lebih aman untuk mengirim seseorang yang memang berasal dan mengenal baik tempat itu.

Wist : ...Benar juga. ...Baiklah. Aku akan kembali dan bertanya pada kakakku.

Wist : (...Ayo bulatkan tekad.)

Wist : (Aku akan pulang. Ke Onekis.)

***

(Bersambung)


IDOLiSH7: LINK RING WIND

Diterjemahkan oleh: Nisrina AF

(17 Agustus 2023)


Komentar